Setiap pasangan yang menikah tentu akan sangat bahagia apabila diberikan momongan. Sayangnya, tidak semua orang seberuntung itu untuk mendapatkan momongan.
Daftar isi
Beberapa bahkan harus menjalani pengobatan dan bantuan medis seperti karena menghadapi masalah terkait infertilitas. Misalnya saja, sperma yang sulit untuk mencapai sel telur harus diatasi dengan cara prosedur injeksi sperma agar pasangan lebih mudah dalam mendapatkan momongan.
Rangkaian Pemeriksaan untuk Menjalani Suntik Sperma
Suntik sperma atau juga dikenal sebagai intrauterine insemination (IUI) adalah metode injeksi sperma untuk membantu agar sperma dapat masuk ke dalam rahim wanita.
Sebelum dilakukannya prosedur IUI, maka harus dilakukan serangkaian pemeriksaan terhadap kondisi sperma dan pasangan yang akan disuntikkan sperma. Berikut rangkaian pemeriksaannya.
1. USG Panggul
Prosedur dilakukannya injeksi sperma adalah dengan memasukkan sperma secara buatan ke dalam rahim wanita. Beberapa IUI akan memilih tuba falopi sebagai tempat injeksi sperma karena dianggap akan lebih mudah bagi sperma dan ovum untuk bertemu.
Untuk melakukan ini maka dokter perlu memastikan kondisi rahim wanita yang akan disuntikkan oleh sperma dengan cara menjalani USG panggul.
2.Analisis Sperma
Sperma yang dimasukkan ke dalam rahim wanita tentu harus merupakan sperma sehat dan yang paling memiliki peluang besar untuk menghasilkan kehamilan.
Oleh karenanya akan dijalani analisis sperma pasangan dan dicari yang paling sehat kondisi spermanya. Hal ini agar pembuahan memiliki peluang besar terjadi.
3.Stimulasi Ovarium
Saat dilakukannya penyuntikan sperma tentu harus di saat si wanita sedang dalam masa subur atau ovulasi. Masa subur ini ditandai dengan pelepasan sel telur dari indung telur agar terjadi pembuahan. Maka dokter pun akan memberikan obat rangsangan agar sel telur dapat lepas.
Ada berbagai ciri-ciri infertilitas perempuan yang bisa dilihat dan diamati untuk mengetahui apakah seseorang menderita gangguan kesuburan ataukah tidak.
Untuk dapat mendiagnosis dengan lebih akurat, tentu dibutuhkan bantuan seorang tenaga medis dan dokter ahli. Klinik Bocah Indonesia hadir di daerah Jabodetabek memberikan layanan fertilisasi dari mulai konseling hingga pengobatan untuk mereka yang menghadapi masalah infertilitas.
Untuk informasi lebih lanjut terkait pelayanan dapat diakses melalui https://bocahindonesia.com/.